top of page

Wadah Aspirasi Warga Sekolah: Suara Masyarakat Siap Didengar Oleh Suara Logic!

  • Gambar penulis: scbzine
    scbzine
  • 12 Apr 2022
  • 2 menit membaca


Wartawan: Alkhairani Ghita Setyawan dan Zifora | Editor: Brigitta Noverina Puteri


Suara Logic adalah sebuah program podcast atau siniar yang baru saja diluncurkan oleh Arlogic–intrakurikuler SMA Citra Berkat Tangerang. Kata ‘suara’ dari nama podcast ini memiliki makna yaitu siapapun yang menjadi narasumber podcast ini. Sedangkan ‘Logic’ memiliki arti yaitu logis dan masuk akal. ‘Logic’ diambil dari kata Arlogic sehingga ada keterkaitan. Program ini bertujuan untuk menampung aspirasi serta pandangan warga sekolah untuk melihat persoalan yang hadir di tengah masyarakat dengan perspektif mereka.


Ide Suara Logic ini sudah muncul pada pertengahan tahun 2021, tepatnya pada tanggal 31 Juli. Akan tetapi karena beberapa hal, podcast ini baru dapat terealisasi di tanggal 8 April 2022. “Karena, seperti yang kita ketahui, pandemi sempat naik drastis, dan sekolah kembali PJJ, sehingga Suara Logic juga harus ditunda mengikuti peraturan sekolah. Selain itu, untuk merilis Suara Logic membutuhkan persiapan yang matang, dari media-media yang diperlukan untuk podcast,” tutur Ozora sebagai salah satu kru Suara Logic. Episode perdana Suara Logic sudah tayang dengan episode pertama yaitu peresmian Suara Logic yang mengundang narasumber Mr. Pras dan diikuti episode kedua dengan topik pertemanan yang mengundang narasumber yaitu Mr. Louis. Podcast ini akan terbit 2 minggu sekali yang dimana kegiatan rekaman akan dilaksanakan setiap hari Jumat dan dirilis pada hari Senin. Podcast akan dirilis di platform Spotify.


Dengan tagline “Suara Logic saja di dengar apalagi suara hati kamu,” podcast yang terbit 2 minggu sekali ini tentunya mengundang narasumber yang berbeda-beda. “Ada logic dan hati. Ini sebenarnya adalah 2 hal yang terkadang saling bertolak belakang, kadang-kadang masuk di akal tapi tidak dapat diterima di hati sehingga melalui kata logic dan hati tadi, diharapkan kita bisa menyelaraskan antara pikiran dan hati supaya bisa menyuarakan kebaikan-kebaikan dan juga menyuarakan kebenaran-kebenaran,” ucap Mr. Carlo selaku narasumber press conference Suara Logic pada siang hari Jumat (08/04).

Tentunya akan banyak sekali yang akan dibahas pada podcast Suara Logic. Mulai dari pertemanan, pendidikan, sampai topik Ramadhan. Jangan lupa dengarkan keseruan pembahasan topik-topik tersebut di Spotify Suara Logic!


Postingan Terakhir

Lihat Semua
Selamat Hari Kasih Sayang!

Reporter : Violeta & Zerrin | Penyunting : Diandra Tanggal 14 Februari biasa diperingati sebagai hari kasih sayang atau yang lebih akrab...

 
 
 

Comments


White Structure
Give Us Your Feedback
Rate Us
PoorFairGoodVery goodExcellent

Thank You For Your Feedback !

Dapatkan Informasi Terbaru
  • White Facebook Icon
bottom of page