top of page

PTS Telah Tiba, Inilah Kendala yang dialami Siswa

  • Gambar penulis: scbzine
    scbzine
  • 30 Sep 2021
  • 2 menit membaca

Exam Online. (pexels.com)

Wartawan : Clarissa A dan Angel C | Penyunting : Valdo Feranda


Penilaian Tengah Semester (PTS) telah dilaksanakan oleh SMA Citra Berkat Tangerang secara online dengan suasana yang masih sama seperti PTS tahun lalu. PTS tahun ini masih dilaksanakan secara online karena pandemi covid yang kini belum kunjung usai.

PTS ini dilaksanakan oleh seluruh murid SMA Citra Berkat dari kelas 10, kelas 11, sampai kelas 12. Pelaksanaan PTS dilakukan dari hari Kamis tanggal 16 September 2021 sampai dengan hari Senin tanggal 27 September 2021. Para murid melakukan persiapan agar bisa melaksanakan PTS dengan maksimal dan lancar.


"Saya sudah mempersiapkan PTS dua minggu sebelum tanggal PTS nya," ujar Joanna Yemima ketika ditanya bagaimana persiapannya untuk menghadapi PTS.


Lola Amelia, salah satu murid SMA Citra Berkat Tangerang memberitahukan tips untuk menghadapi PTS kali ini "Tips dari saya pribadi tidak banyak, cukup belajar, review semua materi, hafalkan/pahami konsep nya serta perbanyak latihan soal dan jangan lupa berdoa sebelum melakukan PTS," ujarnya.


Tidak hanya para murid, guru SMA Citra Berkat Tangerang juga mempersiapkan berbagai persiapan. Salah satunya adalah Miss Ria yang bercerita tentang persiapan yang dilakukannya. "Persiapannya mereview materi ke siswa supaya siswa siap menghadapi PTS, mengecek PS siswa yang belum dikerjakan, mengingatkan siswa untuk mengerjakan PS yg blm di kumpul, memberi motivasi dan semangat siswa, dan tentunya persiapan utama adalah membuat soal PTS dan kunci jawaban," katanya saat dihubungi melalui WhatsApp.


Selain itu, terdapat kendala yang dialami guru dan murid saat menjelang dan melaksanakan PTS. Salah satunya adalah Lola Amelia Putri yang mengalami kendala saat melaksanakan PTS. "Pada saat ingin mengerjakan soal, tiba-tiba device/laptop yang saya gunakan error dan harus restart dari awal dan itu sangat memakan waktu. Tidak hanya itu, terkadang internet pun bermasalah di tengah-tengah pengerjaan soal yang membuat saya panik tentu nya."


Waktu pengerjaan PTS di tiap mata pelajaran adalah 1 jam dan pada beberapa siswa, 1 jam tidak cukup di beberapa mata pelajaran tertentu. Misalnya seperti "kimia, fisika, biologi, matematika dan bahasa inggris," ujar Joanna Yemima saat ditanya.


Miss Ria sebagai guru juga mengalami beberapa kendala sebelum dan selama melaksanakan PTS. “Sebagai guru yang mapel nya sedang di PTS kan harus menghubungi walas atau pengawas untuk memastikan siswanya sedang mengerjakan soal PTS. Nah, ini kadang2 si siswa kurang komunikasi dg walas terkait kendala yg dihadapi sehingga hilang dari g.meet dan belum mengerjakan soal. Serta Kendalanya saat menjelang PTS

siswa yg belum mengerjakan PS tidak mengkomunikasikan ke guru jika dia sudah mengerjakan, sehingga guru harus ngecek 1 per 1 siapa yg sudah siapa yg belum. Hal ini membutuhkan waktu yang cukup lama, padahal pekerjaan guru tidak hanya itu juga." ujar Miss Ria.


Diakhir Miss Ria menyampaikan Pesannya untuk seluruh Siswa dan Siswi SMA Citra Berkat "setiap hari disiplin mengikuti PJJ dan tanggung jawab untuk mengerjakan PS yg sedang berlangsung sehingga PS terselesaikan saat itu juga supaya tidak ada tagihan di belakang yg bisa membebani siswa,jika ada materi yang belum paham dapat langsung bertanya pada guru saat g.meet pelajaran kemudian rajin diulang kembali saat belajar mandiri,aware terkait PS/tugas yg belum dikerjakan atau yg terlewat dengan cara rajin mengecek kelas moodle,berani mengkomunikasikan baik secara lisan maupun tulisan. Jangan diem aja jika ada ketidakpahaman dan kendala. Guru siap membantu. Jadi jangan takut, terus semangat untuk berani mencoba dan berjuang belajar lebih baik dari hari ke hari,dan patahkan kemalasan dan segera bangkit untuk belajar" Pesan Miss Ria melalui WhatsApp.



Postingan Terakhir

Lihat Semua
Selamat Hari Kasih Sayang!

Reporter : Violeta & Zerrin | Penyunting : Diandra Tanggal 14 Februari biasa diperingati sebagai hari kasih sayang atau yang lebih akrab...

 
 
 

Komentáře


White Structure
Give Us Your Feedback
Rate Us
PoorFairGoodVery goodExcellent

Thank You For Your Feedback !

Dapatkan Informasi Terbaru
  • White Facebook Icon
bottom of page