top of page
Gambar penulisscbzine

Psikotes untuk Mendalami Kemampuan dan Minat-Bakat Siswa Kelas 10


Reporter : Keviana Oliviera | Penyunting : Sabrina Yitran


Setelah sempat tertunda, SMA Citra Berkat mengadakan psikotes untuk siswa/i kelas 10 pada Jumat (9/12) lalu. Tes ini dilaksanakan untuk mengetahui kemampuan dan bakat siswa. Setiap peserta menyadari pentingnya tes ini dengan tujuan untuk kebaikan mereka. Oleh sebab itu, tes ini diikuti dengan antusias oleh para siswa.


Psikotes dimulai pukul 07.30 pagi WIB dan selesai pada pukul 10.50 WIB di ruangan kelas masing-masing.. Terdapat berbagai tes yang diberikan dan harus dikerjakan berdasarkan waktu yang ditentukan. Soal-soal psikotes terdiri dari gambar, analogi kata, dan juga hitung-hitungan yang tentunya memerlukan logika.


“Tes ini dilaksanakan untuk mengetahui di bidang mana sih minat dan bakat kita dan tesnya sangat penting karena tes ini dilaksanakan untuk mengetahui minat dan bakat kita serta penentuan nanti ke depannya,” ucap Tania Amanda Sentosa salah satu peserta psikotes.


“Menurut saya tes dilakukan agar siswa dapat mengetahui minat dan bakat. Tes ini lumayan penting, karena kita bisa mengetahui IQ kita, selama pengerjaan saya merasa sedikit capek di mata sama di tangan, tapi tes ini seru,” ujar Gabriele Valentina peserta psikotes lainnya.


Terdapat 2 lembar kertas jawaban. Lembar jawab pertama digunakan untuk siswa/i memberikan rating mereka dari 1-3 tentang apa yg siswa/i suka dan terdapat sekitar kurang lebih 60-65 pertanyaan. Pada lembar kedua digunakan untuk menjawab soal psikotes yang berisi tentang analogi kata dan hitung-hitungan dan terdapat kurang lebih 170 soal. Untuk lembar terakhir siswa/i disuruh untuk menggambar sesuai dengan imajinasi mereka masing-masing. Siswa/i yang sudah selesai dipersilakan untuk keluar dari ruangan pada pukul 10.40 WIB dengan syarat sudah menyelesaikan soal dan lembar jawaban sudah diperiksa oleh pengawas.


11 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Perayaan Valentine Serta Sejarah Valentine

Reporter: Merlyn Yeron & Octwel Friani | Editor: Yolanda Dermawan. Sekitar dua tahun pasca pandemi Covid mewabah, Valentine tidak...

Selamat Hari Kasih Sayang!

Reporter : Violeta & Zerrin | Penyunting : Diandra Tanggal 14 Februari biasa diperingati sebagai hari kasih sayang atau yang lebih akrab...

Komentari


bottom of page