top of page
Gambar penulisscbzine

Bulan Bahasa SMA Citra Berkat? Inilah Tanggapan Siswa/i!

Diperbarui: 14 Nov 2022

Reporter: Alkhairani Ghita Setyawan dan Keviana Oliviera | Editor: Brigitta Noverina Puteri



Sejak 42 tahun lalu, setiap bulan Oktober, Bulan Bahasa selalu diperingati sebagai salah satu bentuk memperingati hari lahirnya Sumpah Pemuda yang menyepakati Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan Indonesia. Bulan Bahasa merupakan perayaan yang penting, terutama untuk generasi muda. Seiring berjalannya waktu, kebudayaan Indonesia semakin terlupakan. Kuatnya pengaruh budaya dari luar membuat bahasa dan budaya Indonesia terlihat kuno dan dirasa ketinggalan zaman oleh generasi muda. Puncak dari acara yang dirayakan setiap tahun ini jatuh pada hari Jumat (28/10/22). SMA Citra Berkat Tangerang merayakan puncak Bulan Bahasa ini dengan berbagai rangkaian lomba seperti lomba bakiak, lomba nyunggi tampah, dan lomba ekspos Indonesia.


Menurut siswa/i lomba yang paling berkesan merupakan lomba ekspos Indonesia, di mana setiap kelas berlomba-lomba untuk menunjukkan kebudayaan dari suku-suku di Indonesia yang telah ditentukan melalui undian. Lomba ini merupakan lomba yang paling berkesan karena lomba ini memperkaya pengetahuan serta membuat wawasan siswa/i lebih terbuka terhadap suku-suku yang ada di Indonesia.


Tentunya sebuah acara memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Pada acara Bulan Bahasa kali ini, tidak berjalan sesuai dengan waktu yang telah ditetapkan pada rundown. Siswa/i juga beranggapan lomba yang diadakan kurang banyak jenis lombanya. Dewan juri juga berkata untuk penilaian expose ini dianggap cukup tidak adil dikarenakan penilaian pemenang tidak dinilai per grade sehingga pemenang lombanya hanya dari grade tertentu saja. Selain itu untuk persiapan seharusnya diberikan waktu setidaknya 1 jam pelajaran dalam seminggu sehingga siswa/i tidak perlu sampai sore bahkan malam untuk mempersiapkannya. Secara keseluruhan acara berjalan dengan lancar dan tampaknya siswa/i pun juga menikmati perayaan tersebut.


Sebagai generasi muda yang akan menjadi penerus bangsa, pastinya kita harus selektif atau pintar menerima informasi baru, terutama sekarang banyak platform media sosial yang menyajikan jutaan informasi di seluruh penjuru dunia. Kita harus menjaga sikap nasionalisme kita dan jangan sampai budaya negara kita sendiri tergantikan oleh budaya asing. Kita harus menjaga dan melestarikan kebudayaan kita. Kekayaan budaya kita harus diwariskan ke generasi selanjutnya. #sayacintaIndonesia

18 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Perayaan Valentine Serta Sejarah Valentine

Reporter: Merlyn Yeron & Octwel Friani | Editor: Yolanda Dermawan. Sekitar dua tahun pasca pandemi Covid mewabah, Valentine tidak...

Selamat Hari Kasih Sayang!

Reporter : Violeta & Zerrin | Penyunting : Diandra Tanggal 14 Februari biasa diperingati sebagai hari kasih sayang atau yang lebih akrab...

Comments


bottom of page