Kevin Nathaniel Sudiarto/ArlogiC
Reporter: Alkhairani Ghita Setyawan, Raphita M. K. Munthe | Editor: Brigitta Noverina Puteri
Hari ke empat PAS, Roadshow Honda DBL baru saja dilaksanakan di Sekolah Citra Berkat Tangerang, Senin (28/11). Acara berlangsung sejak pukul 12.15 WIB dan seluruh siswa/i SMA Citra Berkat diajak berkumpul di lapangan basket semi terbuka untuk menyaksikan Roadshow Honda DBL Tahun 2022. Sambil duduk mengelilingi lapangan, mereka dengan rasa sangat antusias menyaksikannya.
Roadshow Honda DBL Tahun 2022 dibuka dengan kata sambutan dari Ms. Yuni selaku Wakil Kepala Sekolah bidang kesiswaan yang sangat mendukung kegiatan DBL ini. Selain itu, sekolah juga memeriahkan roadshow ini dengan menampilkan bakat dari para siswa siswi seperti, penampilan dance dari Chelsea dan kawan-kawan. Bergerak ke acara inti, tim basket SMA Citra Berkat, SCB Warriors pun diperkenalkan. Teriakan penonton yang antusias mengiringi tiap kali nama salah satu pemain disebutkan. Sempat terjadi kendala di audio, namun semangat para siswa/i tidak luntur. Tetap dengan tawa ramah mereka dalam memeriahkan acara.
Memasuki tengah hari, penampilan berikutnya adalah dance dari tim Renata dan kawan-kawan yang disambut dengan sorakan tidak kalah meriah dari penampilan-penampilan sebelumnya. Lalu, acara ditutup dengan persembahan lagu orisinil dari Afifah Elvira Devi yang berjudul “Emansipasi”.
Tidak usai hari ini, akan ada lagi penampilan dance dan basket dari SMA Citra Berkat dalam kompetisi Honda DBL Banten Series dan UBS Gold Dance Competition 2022. Kompetisi ini akan diadakan dari tanggal 9 hingga 17 Desember 2022 di GOR Dimyati Kota Tangerang.
“Dukung tim dance dan basket terus yaa! Jangan lupa datang dan nonton kita juga di Gor Dimyati Kota Tangerang Desember nanti!” Renata mengingatkan sebagai penutup.
Comentarios